KENALI PENYEBAB ALERGI PADA ANAK

KENALI PENYEBAB ALERGI PADA ANAK - Hallo sahabat DUNIA TUMBUH KEMBANG ANAK, Pada Artikel yang anda baca kali ini dengan judul KENALI PENYEBAB ALERGI PADA ANAK, kami telah mempersiapkan artikel ini dengan baik untuk anda baca dan ambil informasi didalamnya. mudah-mudahan isi postingan yang kami tulis ini dapat anda pahami. baiklah, selamat membaca.

Judul : KENALI PENYEBAB ALERGI PADA ANAK
link : KENALI PENYEBAB ALERGI PADA ANAK

Baca juga


KENALI PENYEBAB ALERGI PADA ANAK

Dear Bunda,
Ketika seorang anak yang memiliki alergi mengalami kontak langsung dengan alergen atau penyebab alergi baik melalui sentuhan, dengan cara menghirup, makan, atau melalui suntikan, tubuh anak tersebut akan menganggap hal tersebut sebagai suatu ancaman yang berbahaya sehingga tubuh akan melepaskan histamin. Histamin merupakan senyawa kimia yang ada di dalam tubuh yang biasanya akan memicu gejala alergi seperti iritasi pada tubuh, hidung berair, bersin, gatal, dan batuk.

Gejala-gejala alergi tersebut bisa saja berupa gejala ringan maupun gejala yang parah, berselang atau terjadi sewaktu-waktu, atau bahkan terjadi secara terus menerus karena selalu melakukan kontak langsung dengan alergen. Namun, hal apa saja yang dapat menyebabkan alergi pada anak? Berikut ini adalah beberapa hal yang dapat menyebabkan terjadinya alergi:
1. Debu. Debu merupakan partikel mikroskopis yang seringkali menempel pada kulit manusia dan biasanya akan menyebabkan kemerahan atau gatal bagi penderita alergi debu.
2. Hewan. Penderita biasanya akan alergi pada serangga dan hewan berbulu seperti kucing, anjing, dan hewan berbulu lainnya.
3. Serbuk sari. Biasanya terdapat pada bunga, pohon, dan rumput. Penderita akan bersin jika berdekatan dengan benda-benda tersebut.
4. Jamur. Jamur biasanya banyak ditemukan di tempat yang basah dan tempat yang lembap seperti kamar mandi.
5. Makanan . Banyak jenis makanan yang akan menimbulkan alergi bagi sebagian orang. Penderita biasanya akan mengalami gatal-gatal atau kemerahan pada kulit dan pembengkakan pada bibir, mata, dan wajah.
6. Udara. Udara yang ekstrim akan sangat mudah memicu alergi. Penderita biasanya akan merasa sulit untuk bernapas ketika alerginya kambuh.
7. Obat-obatan. Penderita alergi obat-obatan biasanya akan mengalami pembengkakan setelah mengonsumsi obat-obatan tertentu. Maka pastikan selalu bahwa obat-obatan aman untuk dikonsumsi.
Pada beberapa kasus tertentu, alergen dapat menyebabkan beberapa reaksi yang disebut dengananaphylactic shock. Reaksi tersebut harus segera ditangani secara medis karena biasanya penderita akan sulit bernapas dan akan mengalami pembengkakan dimana hal tersebut dapat mengancam nyawa si penderita alergi. Jangan lupa untuk selalu waspada dan sediakan obat anti alergi untuk Si Kecil ya, Bunda!
Sumber: Pregnancy
LIKE & SHARE yaa Bunda


Demikianlah Artikel KENALI PENYEBAB ALERGI PADA ANAK

Sekianlah artikel KENALI PENYEBAB ALERGI PADA ANAK kali ini, mudah-mudahan bisa memberi manfaat untuk anda semua. baiklah, sampai jumpa di postingan artikel lainnya.

Anda sekarang membaca artikel KENALI PENYEBAB ALERGI PADA ANAK dengan alamat link https://vitabumins.blogspot.com/2015/10/kenali-penyebab-alergi-pada-anak.html